Berita Kampus
Dies Natalis Ke-6 Universitas Pertamina

Published by: Universitas Pertamina 02 February 2022
Di baca: 57 kali
Jakarta, 02 Februari 2022 - Universitas Pertamina merayakan Dies Natalis pada tanggal 02 Februari 2022 dengan berbagai rangkaian kegiatan menarik hingga Talkshow bersama narasumber ternama dengan tema “Semangat Membangun Energi Negeri”. Pasalnya pada tanggal 1 Februari 2022, Universitas Pertamina genap berusia 6 tahun. Telah banyak prestasi yang diraih oleh Universitas Pertamina, baik itu oleh mahasiswa, dosen, dan para staf. Perjalanan menuju “World Class University” di bidang energi masih panjang, sehingga Universitas Pertamina perlu terus melahirkan para Global Leaders.

Prof. IGN Wiratmaja Puja selaku Rektor Universitas Pertamina menyampaikan rasa syukur pasalnya meski dalam keadaan pandemi tetap mampu memberikan partisipasi untuk bangsa dan negara. Akan tetapi, pada pelaksanaannya masih banyak tantangan yang harus dihadapi terlebih tantangan ini semakin besar dari waktu ke waktu seperti VUCA, ketidakpastian, kompleksitas masalah, dan ambiguitas yang semakin tinggi. Terdapat harapan yang diutarakan “diharapkan dapat tetap berkontribusi terutama dalam pendidikan tinggi” ujar Prof. IGN Wiratmaja Puja selaku Rektor Universitas Pertamina dalam Dies Natalis ke-6 Universitas Pertamina secara daring, Kamis (2/2).

Prof. IGN Wiratmaja Puja juga menjelaskan bahwa Universitas Pertamina merupakan bagian dari ekosistem besar PT Pertamina Persero yang diamanahi untuk menghasilkan lulusan pendidikan tinggi yang unggul, inovatif, berkarakter, ahli, serta memiliki wawasan luas di bidang energi. Untuk mewujudkan visi dari Universitas Pertamina kelas dunia di bidang energi  maka dirumuskannya rencana strategis pembangunan  dan langkah penting yang perlu diambil guna tercapainya target nasional, regional, dan internasional.

Pencapain ini tentunya tidak terlepas dari peranan stakeholder yang ikut serta dalam pengembangan guna menciptakan lulusan yang unggul, inovatif, berkarakter, ahli, serta memiliki wawasan luas di bidang energi. Karena diperlukannya peningkatan terhadap kualitas Sumber Daya manusia, jika tidak maka warga Indonesia hanya dapat menjadi penonton di negaranya. Maka melalui Universitas Pertamina sebagai salah satu yang menghasilkan Sumber Daya Manusia yang unggul dalam bidang energi dan mampu bersaing sehingga Indonesia dapat menjadi penggerak bukanlah penonton di negaranya sendiri ujar Drs. Syamsuar M.Si selaku Gubernur Provinsi Riau dalam sambutannya pada Dies Natalis ke-6 Universitas Pertamina secara daring, Kamis (2/2).

Rasa syukur dalam capaian Universitas Pertamina yang ke-6 tahun diwarnai dengan haru, bahagia, dan bangga baik dari yang dapat menghadiri secara langsung ataupun yang menghadiri secara daring. Ucapan terimakasih disampaikan oleh Prof. IGN Wiratmaja Puja selaku Rektor Universitas Pertamina kepada stakeholder atas berbagai partisipasi dan apresiasi dalam waktu enam tahun yang telah dilalui.

Thumbnail

Tinggalkan Balasan

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

© 2021 Universitas Pertamina.
All Rights Reserved