Berita Kampus
Lakukan Olahraga Bersama dan Gerakan Peduli Lingkungan di Tengah Padatnya Perkuliahan

Published by: Universitas Pertamina 13 March 2024
Di baca: 87 kali
Tren olahraga outdoor bertambah populer dikalangan masyarakat dari berbagai kalangan usia. Kawasan Gelora Bung Karno (GBK) sebagai salah satu lahan terbuka hijau di Jakarta yang menjadi pilihan favorit masyarakat untuk melakukan olahraga. Menyadari bahwasannya olahraga bukan hanya sekedar tren semata melainkan kebutuhan akan kesehatan tubuh, membuat Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Universitas Pertamina (HMTK UPER) melalui Departemen Minat Bakat dan Departemen Eksternal Periode 2023/2024 mengusung program kerja yang dinamai ‘BAHKAN LARI X CLBK (Cinta Lingkungan bersama Teknik Kimia)’.

Kegiatan Bahkan Lari X CLBK merupakan kegiatan olahraga serta kegiatan peduli lingkungan  bagi mahasiswa Teknik Kimia UPER dengan jenis olahraga yaitu lari. Pada kategori mahasiswa laki-laki, melakukan lari keliling putaran sebanyak 3x (kali), dan pada kategori mahasiswi perempuan melakukan lari keliling putaran sebanyak 1x (kali). “Dan pada kegiatan ini, kami memberikan penghargaan kepada 3 mahasiswa dan 2 mahasiswi yang tercepat melakukan lari putaran tersebut,” jelas Yudis Barkah Almayda, panitia pelaksana.

Setelah itu, peserta dan panitia bekerjasama untuk membersihkan lingkungan sekitar GBK dari sampah yang berserakan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan lebih luas Program Studi Teknik Kimia UPER kepada masyarakat umum. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat berjalan lancar dan mahasiswa dapat melakukan olahraga dan membersihkan lingkungan agar menerapkan pola hidup sehat.

“Kegiatan BAHKAN LARI yang berkolaborasi dengan CLBK adalah kegiatan yang mendukung minat dan bakat para CHENEERS (Chemical Engineering Student) di bidang olahraga yaitu lari. Kegiatannya seru karena dapat meningkatkan produktivitas mahasiswa, apalagi di tengah kesibukan perkuliahan di mana kegiatan olahraga juga tetap diperlukan untuk menjaga kesehatan tubuh tetap stabil. Semoga kegiatan seperti ini terus diadakan,” ucap Diva Putri, peserta terbaik kategori perempuan. [NA]

Thumbnail Thumbnail

Tinggalkan Balasan

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

© 2021 Universitas Pertamina.
All Rights Reserved